Kabar PBSI
Dosen Muda Prodi PBS Indonesia IKIP Siliwangi Terpilih Sebagai Pemuda Pelopor Terbaik

Dosen Muda Prodi PBS Indonesia IKIP Siliwangi Terpilih Sebagai Pemuda Pelopor Terbaik

Sebagai salah satu bentuk dukungan dan peran serta dosen IKIP Siliwangi dalam bidang pembangunan diantaranya adalah dengan melahirkan inovasi serta terlibat secara langsung dalam memperluas layanan pendidikan di tengah masyarakat. Dosen muda IKIP Siliwangi dari Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Pendidikan Bahasa, Iis Siti Salamah Azzahra, M.Pd. terpilih sebagai 5 pemuda pelopor terbaik dalam bidang pendidikan, inovasi teknologi, agama sosial budaya, pengelolaan SDA, dan pengelolaan pangan.

Acara yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Bandung menyeleksi sekitar 280 orang calon pemuda pelopor yang dianggap memiliki prestasi dan kontribusi untuk kemajuan masyarakat di bidang pendidikan, inovasi teknologi, agama sosial budaya, pengelolaan SDA, dan pengelolaan pangan. Acara seleksi dilaksanakan pada tanggal 25-28 Mei 2021 bertempat di Grand Sunshine Hotel, Soreang, Kabupaten Bandung.

Dengan prestasinya ini, dosen IKIP Siliwangi kembali menunjukkan kemampuannya untuk berpartisipasi secara langsung dalam membangun kehidupan masyarakat, terutama melalui bidang pendidikan.



Kabar PBSI Lainnya
Mahasiswa PBSI IKIP Siliwangi Raih Prestasi Menjadi Duta Pajak Kabupaten Bandung
Mahasiswa PBSI IKIP Siliwangi Raih Prestasi Menjadi Duta Pajak Kabupaten Bandung
Sabtu, 06 April 2024 05:13 WIB
Kabar gembira datang dari civitas akademika IKIP Siliwangi. Mahasiswa Program Studi S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia berhasil meraih prestasi menjadi Duta Pajak Kabupaten Bandung yang diselenggarakan oleh BAPENDA Kabupaten Bandung pada 26 Februari – 8 Maret 2024.
Dosen PBSI IKIP Siliwangi Torehkan Prestasi di Anugerah Wirausaha Muda Berprestasi Tingkat Nasional 2023
Dosen PBSI IKIP Siliwangi Torehkan Prestasi di Anugerah Wirausaha Muda Berprestasi Tingkat Nasional 2023
Sabtu, 04 November 2023 11:59 WIB
Sebanyak empat wirausaha muda berprestasi asal Jawa Barat meraih penghargaan dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) dalam ajang Anugerah Wirausaha Muda Berprestasi dan Penggerak Wirausaha Muda Nasional 2023
Mahasiswa dan Dosen PBSI IKIP Siliwangi Juarai Lomba Pantun Tingkat Jabar Banten di LLDIKTI 4
Mahasiswa dan Dosen PBSI IKIP Siliwangi Juarai Lomba Pantun Tingkat Jabar Banten di LLDIKTI 4
Selasa, 31 Oktober 2023 08:39 WIB
Mahasiswa dan Dosen dari Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia sabet juara kedua lomba Pantun tingkat Jabar Banten yang diselenggarakan LLDIKTI Wilayah 4 di Jatinangor Sumedang. Satu orang dosen dan 2 mahasiswa ini mampu mengalahkan puluhan peserta dari perguruan tinggi di Jawa Barat dan Banten.
Perkuat Insight Dunia Penerbitan, Mahasiswa PBSI Bimtek ke Penerbit Erlangga dan UPI Press
Perkuat Insight Dunia Penerbitan, Mahasiswa PBSI Bimtek ke Penerbit Erlangga dan UPI Press
Kamis, 19 Januari 2023 14:11 WIB
Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Angkatan 2019 melakukan kegiatan Bimbingan Teknis ke Penerbit Erlangga dan UPI Press dalam rangka peningkatan pengalaman dan perkut insight tentang dunia penerbitan. Kegiatan ini dilakukan tanggal 18 Januari 2023.