ABSTRAK.
Indonesia merupakan salah satu negara dengan pengguna internet terbanyak di dunia, dan anak usia 5 tahun termasuk di dalamnya. Internet dan media sosial dapat memiliki manfaat baik dan buruk. Diperlukan perilaku proaktif yaitu perilaku yang bertanggung jawab atas perilakunya sendiri yang disadarinya terkendali, sehingga keputusan yang diambil tepat tanpa dipengaruhi oleh lingkungan saat berinteraksi di media sosial. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh membiasakan anak berinteraksi dengan puisi (menyimak, membaca, dan menulis) puisi terhadap perilaku proaktif anak di media sosial. Peneliti menggunakan metode kualitatif deskriptif untuk menggambarkan fenomena yang ada baik alam maupun rekayasa manusia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa puisi memiliki karakteristik yang mampu melatih perilaku proaktif pada anak. Puisi adalah bahasa simbolik, mengandung konotasi, dan membangkitkan imajinasi dan intuisi. Puisi dapat membantu melatih anak untuk lebih memahami perasaan dan sudut pandang orang lain.
Kata Kunci. kecerdasan emosi anak, proaktif, puisi, reaktif
ABSTRACT.
Indonesia is one of the countries with the most internet users in the world, and children aged 5 years are included in it. The internet and social media can have both good and bad benefits. Proactive behavior is needed, namely behavior that is responsible for his own behavior that he is aware of in control, so that decisions are made right without being influenced by the environment when interacting on social media. This study aims to describe the effect of getting children used to interacting with poetry (listening, reading, and writing) poetry on children's proactive behavior on social media. Researchers use descriptive qualitative methods to describe existing phenomena both natural and human engineering. The results showed that poetry has characteristics that are able to train proactive behavior in children. Poetry is a symbolic language, contains connotations, and awakens imagination and intuition. Poetry can help train children to better understand the feelings and perspectives of others.
Keywords. children's emotional intelligence, proactive, poetry, reactive